Tren Fashion Era New Normal, Unik dan Menarik

13 komentar

5 Trend Berbusana di Era New Normal




Assalamualaykum,

Hallo fashion lover, mana suaranya?
Kali ini aku mau bahas nih mengenai trend fashion di era new normal. Tentu kita semua mengalami perubahan habit dalam keseharian selama masa pandemi ini dong ya. Mulai dari terbiasa dengan mencuci tangan, membawa handsanitizer, memakai masker dan masih ada beberapa hal lainnya yang memang kita perlu sekali beradaptasi dengan keadaan di masa pandemi ini

New Normal adalah masa dimana kita beradaptasi dengan keadaan yang baru dimana keadaan baru ini adalah keadaan lifestyle atau gaya hidup normal yang beda dari sebelumnya. Nah salah satu hal yang menarik banget untuk di bahas adalah hal baru di dalam dunia fashion tentunya. 

Kita tahu kan bahwa saat ini kita di himbau untuk memakai masker kemana-mana, bahkan pemerintah di Indonesia sendiri akan melakukan denda bagi masyarakatnya yang tidak patuh dalam hal memakai masker. 

Di saat awal masa pandemi, kita di minta untuk WAJIB memakai masker setiap keluar dari rumah. Himbauan ini menyebabkan banyak sekali saat itu langsung beberapa oknum menimbun yang namanya masker medis. Lalu seiring dengan waktu berjalan, masker medis yang sangat langka itu mulai di siasati dengan masker yang terbuat dari bahan. Mulai beberapa orang yang tidak bisa mendapatkan masker medis dan tidak bisa membeli masker medis yang di jual  dengan harga selangit dan tidak masuk akal itu dengan membuat sendiri masker dari kain.

Nah sejak itulah mulai bermunculan di beberapa online shop menjual masker bahan yang cantik dengan berbagai model dan style.

Hal ini tentu merupakan hal yang baru di dunia fashion kita. Kira-kira tren fashion seperti apa sih di era New Normal ini? Simak 5 Trend Berbusana di Era New Normal berikut ini

1. Masker


Tampil trendi dengan masker unik dan menarik merupakan salah satu tren fashion nomor satu di era new normal ini. Kamu bisa juga lho tampil stylish dengan masker cantik koleksi mu di rumah. 
Jika masker kamu bercorak, maka pilihlah pakaian atau hijabmu yang polos agar tidak tabrak lari. Bisa juga pilih warna pakaian yang senada dengan warna masker yang akan kamu pakai.


2. Face Shield


Face Shield adalah item pilihan ke dua yang menjadi salah satu tren fashion saat ini. Beberapa para designer ada yang sudah membuat face shield yang menyatu dengan topi seperti berikut ini. Cocok juga nih di pakai di Indonesia 😍


3. Jaket Face Shield Hoddie


Kalau kamu repot nenteng face shield kemana-mana, kamu juga bisa nih pilih Jaket Face Shield Hoddie berikut ini yang mana face shield nya menempel di hoddie nya dan bisa di lepas dan pasang lagi di hoddie nya. 


4. Pakaian Lengan panjang yang comfy


Pakaian lengan panjang saat ini sangat penting agar kita tidak terkena paparan doplet langsung ketika kita sedang menaiki publik transportasi. Pilihlah pakaian lengan panjang yang nyaman dan membuat bebas ruang gerak mu dalam beraktifitas. 


5. Tote Bag


Seperti kita ketahui bahwa saat ini kita perlu sekali membawa beberapa peralatan pribadi di dalam tas kita seperti: Handsanitizer, Peralatan makan sendiri (Garupu dan Sendok), Botol Air Minum, Peralatan Sholat sendiri,Tissue basah, Sabun kecil untuk cuci tangan dan shopping bag sendiri. Barang-barang ini tentunya perlu di taruh di dalam tas kamu, oleh karena itu Tote Bag adalah menjadi salah satu item fashion saat ini yang di butuhkan. 
Membawa tas kecil saja tidak cukup, kita perlu juga membawa tas besar. Agar tampilan kita modis dan stylish, maka tote bag menjadi pilihan terbaik untuk melengkapi fashion style kamu ketika beraktifitas.


Itulah tadi 5 trend berbusana di era new normal saat ini. Jadi jangan khawatir kamu tidak akan tampil stylish ketika berpergian keluar. Perlu di ingat bahwa, tampil trendy dan stylish tentu diperlukan tetapi tetap jaga kesehatan dengan mematuhi protokol kesehatan di era new normal ini yaitu jaga jarak, pakai masker, cuci tangan dan tentu positif thinking selalu.

So... See you on my next blog post everyone 💖💖






Mompreneur, Blogger, Happy Mom & Happy Wife



Fashion, fashion hijab, Fashionable, Fashion blogger, Fashion daily, Fashion hijabers, Fashion icon, Fashion indonesia, Fashion magazine, Fashion news, Fashion ootd, Fashion show, Fashion style, Fashion vlogger, Fashion vlogger indonesia, Fashion blog, Fashion blogger indonesia, Fashion blogger hijab, Beauty healthy, Beauty inside, Beauty influencer, Beauty journal, Beauty enthusiast, Beauty blogger, Beauty, Beauty blogger indonesia, Beauty blogger hijab, Beauty blogger indo

13 komentar

  1. pengen banget punya yang jaket faceshield tapi masih belum nemu yang cocok nih mba, ada rekomendasi gak ?

    BalasHapus
  2. sempet kepikiran mau beli jaket yg face shild nya mba tapi takut too much trus pas di pake di liatin org hahahaa

    BalasHapus
  3. lihat nomor 2 yang face shield warna merah langsung jatuh cinta pengen beli, suka sama warnanya dan modis banget ya, pengen deh langsung browsing dong saya mba. btw nomor 4 aku suka banget modis dan tetep feminim gitu, kayak model-model baju di luar

    BalasHapus
  4. sudah pakai semua (kecuali face shield) sejak 2 tahun lalu naik KRL. Face shield baru beli sejak covid ini.

    BalasHapus
  5. Sudah pakai semua (kecuali face shield) sejak 2 tahunan lalu karena sering naik KRL. Face shield baru punya sejak covid ini, awalnya nda mau beli tapi disuruh orang tua yasudah..

    BalasHapus
  6. Masker udah jadi fashion wajib masa kini nih hehe.. kalau tote bag malah sebelum pandemi udah sering pakai, sekarang jadi ngetrend hehe :)

    BalasHapus
  7. sekarang kemana mana jd pake pakaian panjang soalnya kalau nempelin sesuatu langsung ke kulit tuh parno banget rasanya ya mba

    BalasHapus
  8. Sejak pandemi malah pas keluar rumah aku berusaha seminimal mungkin bawa barang, biar ga ribet kudu disinfektan pas pulang. time saving 🤭

    BalasHapus
  9. Yang jelas sih masker jadi bervariasi banget ya, mbak. Desainnya unik dan menarik. Ketersediaannya juga banyak di pasaran. Literally, hampir semua olshop beradaptasi dengan keadaan pandemi ini.

    BalasHapus
  10. Jaket face shield hoodie ini yang aku belum punya hehehe. Nyaman yaa kayanya, jadi pengen beli juga

    BalasHapus
  11. Bener banget nih, sekarang fashion juga ikutan berubah ya mgikutin kondisi. Aku belum pernah pakai dan punya face shield nih..

    BalasHapus
  12. Untung selama ini aku punya beberapa tote bag lokal yang bisa dibilag stylish. Jadi kepake banget disaat seperti ini.

    BalasHapus
  13. Jaket face shield ini enak yaa...praktis.
    Tapi kebayang siih..biasanya kalau sudah sampai tempat tujuan, jaket dilepas, ikutan lepas juga face shieldnya.
    Hiiks~

    BalasHapus