Kegiatan aku selama pandemi selain jadi rajin masak, buat cemilan, menjadi guru belajar bagi si bungsu selama SFH, aku juga jadi Ibu pendongeng 😁. Sebelumnya aku memang sudah suka bacakan anak aku buku cerita bergambar, tapi jarang banget mendongengkan si bungsu sebelum tidur.
Si bungsu ku ini sejak pisah kamar dengan aku, sudah jarang minta aku untuk membacakan dongeng untuknya sebelum tidur. Saat ini usianya sudah menginjak 7 tahun dan dia sudah mandiri tidurnya, walau masih satu kamar sama kakaknya.
Tapi semenjak pandemi ini tentu ia jadi lebih memiliki banyak waktu luang setelah kelas daringnya dan begitu juga aku. Oleh karena itu mendongeng sebelum tidur pun menjadi rutinitas aku hampir setiap hari baik itu tidur siang dan ketika mau tidur malam selama pandemi ini. Buku yang aku bacakan pun sengaja yang bergambar agar membaca menyenangkan bagi si bungsu dan dia bisa mendapatkan tambahan visual serta imajinasi daya olah pikir di otaknya.
Buku cerita anak yang aku beli untuk anak bungsuku ini beragam, mulai dari buku cerita islami, pengetahuan antariksa sampai buku cerita bergambar mengenai legenda masyarakat. Kebetulan sekali adik aku yang bungsu adalah salah satu illustrator buku cerita anak, jadi suka dapat referensi buku cerita anak bergambar yang terbaru dari karyanya.
Legenda Rakyat "Ikan Mas Ajaib" (Ilustrasi @dinovwati) |
Aku sendiri gemar sekali membaca buku, mulai dari buku novel sampai buku mengenai pengembangan diri dan bisnis. Maka dari itu, kegemaran baca ini, sudah aku ajarkan kepada anak-anak aku sejak dini. Waktu zaman aku kecil dulu, agak sulit mencari buku cerita anak yang bergambar. Kalau mau cari pasti adanya buku cerita bergambar dari luar negeri yang ilustrasinya lebih anak-anak banget, mulai dari warna hingga illustrasi gambarnya. Tetapi sekarang sudah banyak para illustrator gambar cerita anak yang membuat ilustrasinya lebih bagus dan ramah anak.
Manfaat Mendongeng Cerita Bergambar Pada Anak
Sebenarnya apa sih manfaat dari membaca dongeng bergambar bagi anak? Pada masa golden age di mana otak anak adalah dalam masa berkembang, buku cerita anak bergambar bisa menjadi sebuah media pembelajaran yang baik untuk diberikan pada anak-anak. Kita sebagai seorang ibu yang juga madrasah bagi anak, bisa memanfaatkan buku cerita bergambar untuk mengoptimalkan perkembangan otaknya.
Dari beberapa talkshow parenting yang aku ikuti, berikut adalah manfaat dari mendongeng bergambar bagi anak:
Menumbuhkan Minat Baca Sejak Dini
Ketika kita sebagai orangtua sudah mengajarkan anak-anak kita membaca sejak dini, maka mereka akan terbiasa membaca hingga dewasa. Anak-anak kita tidak akan lagi menganggap membaca itu adalah suatu hal yang membosankan, selain itu kita bisa menjadikan mereka sebagai pribadi yang memiliki wawasan luas dari kegemaran membacanya ini.
Mendukung Daya Imajinasi Anak
Bagi anak-anak usia golden age, memiliki daya imajinasi sangat bermanfaat salah satunya dapat memunculkan ide kreatif serta pandai menganalisa. Saat masa ini, otak si kecil memang sedang penuh dengan imajinasi, sehingga kita sebagai orangtua perlu membimbing mereka agar daya imajinasi anak-anak kita tetap terkontrol dan berada di arah yang positif.
Meningkatkan Komunikasi dan Menambah Kosakata
Si kecil tentu pengucapan kata per katanya belum jelas, tetapi dengan kita rutin memmbacakan cerita bergambar, dapat membantu memperkaya kosakata si kecil. Selain itu juga bisa mengembangkan kemampuan komunikasi anak, mulai dari cara mereka menyusun kata per kata, pelafalan dan penggunaannya dalam percakapan sehari-hari.
Membangun Bonding Antara Ibu dan Anak
Ketika kita para Ibu sedang membacakan dongeng kepada anak, disitulah terjadi bonding antara Ibu dan anak dan kita dapat mengetahui sejauh mana perkembangan anak kita. Intinya adalah kita "Buat Waktu" untuk mendongeng bersama anak, bukan "Cari Waktu".
Quality time yang tercipta anatar Ibu dan anak bisa membangun bonding dan jika terjadi ikatan yang baik, maka akan terbentuk kepribadian yang positif dan anak kita jadi lebih terbuka untuk menceritakan banyak hal tentang kegiatannya sehari-hari.
Menciptakan Rasa Ingin Tahu Anak
Tugas kita para Ibu adalah menciptakan rasa ingin tahu si kecil melalui cerita bergambar. Dengan kita bercerita dan memperlihatkan gambar pada buku cerita tersebut, maka secara tidak langsung kita merangsang rasa keingintahuannya dan membuat si kecil bertanya. Dari pertanyaan ini lah kita bisa memberikan jawaban dengan memberikan ilmu-ilmu pengetahuan, sehingga anak akan tumbuh menjadi individu yang memiliki pengetahuan yang luas.
Kelima manfaat inilah yang akan di dapatkan jika kita para Ibu rutin mendongengkan cerita bergambar. Waktunya bisa disesuaikan. Kalau aku pribadi, lebih sering membacakan dongeng bergambar sebelum anak aku tidur di malam hari. Kita para Ibu milenial sudah sangat dipermudah banget mendapatkan buku cerita bergambar di toko buku. Sekali lagi tidak seperti zaman kita kecil dulu yang sulit sekali mencari buku cerita anak bergambar yang ilustrasinya belum kids friendly.
Apalagi nih di era digital ini, kita bisa banget membacakan buku tanpa harus menumpuk buku di rak buku. Kita bisa download dari handphone dan aku suka sama salah satu aplikasi yang isinya banyak banget buku cerita anak bergambar, namanya Let's Read.
Apa sih Let's Read itu?
Aplikasi Let's Read itu adalah aplikasi Perpustakaan Digital Buku-Buku Anak. Yang mana kita para Ibu-Ibu nih, bisa mengaksesnya atau mengunduhnya melalui Playstore. Let's Read ini digagas oleh Books for Asia yaitu sebuah program donasi buku yang dikelola oleh The Asia Foundation. Diharapkan dengan adanya aplikasi Let's Read ini, bisa menciptakan minat baca anak-anak di Asia.
Yuukk, Let's Read Dongeng Bergambar Sebelum Tidur
Jadi kita nih para Ibu-Ibu milenial tidak perlu repot-repot lagi bawa buku-buku cerita bergambar anak-anak kita kalau sedang traveling. Cukup unduh saja di handphone atau tab kita dan kita bisa bacakan atau anak-anak kita bisa baca sendiri selama perjalanan.
Menurut aku ini sih praktis banget ya, dan yang aku suka dari Let's Read ini adalah gambar-gambarnya full color serta tersedia dalam ragam bahasa. Untuk ejaan bahasa Indonesianya pun juga bahasa yang sudah dalam ejaan yang benar. Jadi tidak perlu khawatir deh sama kosakata anak yang tergerus dengan bahasa ala anak zaman now yang suka tidak jelas.
Ilustrasi by @dinovwati |
Golden Rules
Bulan November 2020 kemarin aku sempat hadir di salah satu pertemuan dengan Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) di Bogor, mengenai Berita Ramah Anak dimana salah satunya membahas mengenai Literasi Digital Bagi Perempuan.
Literasi Digital menjadi hal yang perlu dikuasai oleh seorang Ibu, baik untuk dirinya sendiri maupun dalam peran Ibu sebagai pendidik anak-anaknya. Literasi Digital adalah pengetahuan dan kecakapan untuk menggunakan media digtal, alat-alat komunikasi atau jaringan dalam menemukan, mengevaluasi, menggunakan, membuat informasi dan memanfaatkannya secara sehat, bijak, cerdas, cermat, tepat dan patuh hukum dalam rangka membina komunikasi dan interaksi dalam kehidupan sehari-hari.
Oleh sebab itu kita sebagai orangtua terutama sebagai peran seorang Ibu perlu menciptakan golden rules. Golden rulesnya adalah:
- Gunakan hari libur, termasuk hari Sabtu dan Minggu, juga waktu luang lainnya untuk melakukan aktivitas bersama keluarga.
- Batasi penggunaan media sosial pada waktu-waktu aktivitas keluarga seperti ketika makan bersama, liburan, jalan-jalan dan lainnya.
- Orangtua pun perlu mengurangi penggunaan perangkat komunikasi saat waktu bersama keluarga
Dirumah pun aku sudah mulai menerapkan Golden Rules ini untuk aku, pak suami dan juga anak-anak. Jadi ketika weekend, aku suka banget memanfaatkan Let's Read ini dengan si bungsu. Anak bungsuku ini pun malah kadang suka ingin gantian membacakan dongeng untuk aku dan kakak-kakaknya ehehe...
Jadi tidak ada ruginya kita meluangkan waktu kita untuk mendongeng bersama anak sebab membaca itu menyenangkan, apalagi bukunya adalah buku cerita bergambar yang ada di perpustakaan digital Let's Read. Yuukk unduh aplikasinya sekarang juga disini.
Selamat mendongeng bersama anak... and see you on my next blogspost ya 😉💖💖
Woman Creative Partner
[7 Manfaat] Memberikan Cerita Bergambar pada Si Kecil (ibudanbalita.com)
LET'S READ, MOMS, YUK MENDONGENG UNTUK SI KECIL LEWAT CERITA BERGAMBAR (inainong.com)
https://bloggerperempuan.co.id/lets-read-blog-competition-3/
Anak-anak makin suka membaca ya dengan Let's Read banyak pilihan bukunya...
BalasHapus
BalasHapusIONQQ**COM
agen terbesar dan terpercaya di indonesia
segera daftar dan bergabung bersama kami.
Whatshapp : +85515373217 :-* (f)