Tampilkan postingan dengan label Fashion and Style in Wonderland. Tampilkan semua postingan

5 Ide Gaya Outfit Fashion Hijab Berbahan Denim

22 komentar

Gaya Fashion Hijab Dengan Memadukan Outfit Berbahan Denim





"Wow, ini jeans nya yang menciut atau aku yang bertambah besar?", itulah kalimat ku ketika mencoba memakai celana jeans favorit ku yang sudah tidak bisa di resleting 😂. Try to do self-denial melihat bobot ku yang naik sedikit 😊. 

Ketika sudah memakai hijab, aku pun sudah mulai jarang pakai celana jeans ketika beraktivitas, padahal aku termasuk salah satu wanita penyuka celana jeans. Mulai dari yang model 'baggy' sampai model 'pencil' semua koleksi itu ada di dalam lemari baju aku.

Oiya belum disapa, Assalamualaykum semua..

Ada yang masih punya koleksi pakaian berbahan denim atau jeans di lemari pakaiannya? Siapa sih yang tidak suka dengan jeans? Semua pasti suka pakai karena bahan denim atau jeans ini bisa dipakai oleh segala usia, mulai dari anak-anak hingga dewasa. So thanks to yang menemukan bahan denim ..karya nya bisa dipakai dari zaman ke zaman.

Bagi para muslimah yang sudah berhijab, kadang masih ada yang suka bingung cara mempadu padankan outfit kasual denim nya untuk sehari-hari. Maklum ya, kadang bagi wanita yang pakai jeans itu masih suka dianggap tomboy atau boyish. Padahal bagi teman-teman yang suka tampilan modis, outfit denim atau jeans ini bisa juga lho kita pakai tanpa perlu khawatir tidak terlihat modis.

Kali ini aku mau sharing 5 ide gaya outfit padu padan berbahan denim. Jadi celana atau jaket denim koleksi teman-teman yang masih bertengger di dalam lemari, jangan buru-buru di hibahkan ke orang lain. Masih bisa kok dipadu padankan dan tetap terlihat muslimah yang fashionable. 

Cek deh padu padan outfit berbahan denim berikut ini. 

1. Jacket Denim + Flanel Pants + Sneakers




Setiap muslimah pasti punya dong ya kaos lengan panjang. Terus coba cek juga, apakah teman-teman punya juga celana bahan baik yang polos atau yang bermotif. Kali ini aku ambil contoh celana bahan yang bermotif kotak-kotak kecil. 
Karena aku type nya yang ngga terlalu suka pakai pakaian tabrak warna, jadi aku suka pilih yang senada. Misalnya Celana yang ada adalah kotak-kotak hitam putih, maka aku cari atasan yang warnanya senada yaitu warna hitam atau warna putih. Kali ini aku pilih atasan yang berwarna hitam dan jilbab yang senada dengan warna atasan kaosnya.

Habis itu, silahkan keluarkan jaket jeans koleksi teman-teman untuk dipadukan dengan atasan dan celana bahan teman-teman semua. Untuk pemilihan aksesoris juga pilih sneaker yang polos dan lagi-lagi yang senada ya warnanya.

Yess semoga pilihan pertama ini bisa menjadi salah satu alternatif untuk tampil santai dengan jaket jeans koleksi kalian.


2. Denim Long Skirt + Kemeja Putih + Sneakers + Sling Bag



Ada yang suka bingung, memadu padankan Kemeja putih di rumah? Jika bingung, coba deh dipadu kan dengan Rok panjang yang berbahan Denim. Kalau mau terlihat semi casual bisa padukan dengan sneakers putih. Pilih pashmina atau jilbab yang warna nya senada dengan warna denim teman-teman ya.


3. Denim Baggy + Kemeja Flanel + High Heels



Punya koleksi kemeja flanel di rumah? Mau pakai kemeja flanel dengan jeans tapi ingin terlihat modis? Coba intip style yang satu ini. Agar terlihat modis, pilih high heels dan tas model kelly bags. 



4. Jacket Denim + Skirt Tutu + High Heels



Style satu ini terlihat girly sekali. Pilihan Rok tutu yang dipadu kan dengan Denim Jacket. Style semi formal ini bisa menjadi pilihan teman-teman nih, ketika akan menghadiri acara small party.



5. Long Sleeves Shirt + Denim Pants + Flat Sandals

Jika teman-teman masih punya koleksi celana jeans yang model legging ketat, jangan buru-buru di buang. Ide satu ini bisa lho di jadikan acuan, kita bisa padukan legging jeans pants koleksi kita dengan Kemeja panjang model tunik yang panjang nya sebetis (agar menutupi bokong kita). Untuk aksesoris silahkan bisa pakai tas model sling bag dan dipadu kan dengan flat sandal


Tidak perlu banyak beli pakaian sebenarnya lho. Kalau kita bisa kreatif memadu padankan koleksi pakaian kita yang ada di lemari, bisa juga kok tetap tampil fashionable. 

Inilah 5 Ide gaya outfit ffashion hijab berbahan denim. Jadi tidak perlu khawatir lagi ya bagi teman-teman yang kiblat style fashion nya modis, tetap bisa kok bergaya dengan denim. 
Share yuk mana favorit outfit mu dari ke lima ini. Suka semua nya? 





💗 Cilya 💗
Mompreneur, Blogger, Happy Mom & Happy Wife

  





Fashion, fashion hijab, Fashionable, Fashion blogger, Fashion daily, Fashion hijabers, Fashion icon, Fashion indonesia, Fashion magazine, Fashion news, Fashion ootd, Fashion show, Fashion style, Fashion vlogger, Fashion vlogger indonesia, Fashion blog, Fashion blogger indonesia, Fashion blogger hijab, Beauty healthy, Beauty inside, Beauty influencer, Beauty journal, Beauty enthusiast, Beauty blogger, Beauty, Beauty blogger indonesia, Beauty blogger hijab, Beauty blogger indo

Fashion Items Era Tahun 90an

18 komentar

5 Barang Fashion Yang Akan Buat Rindu Masa Lalu





"Sometimes You will never know the value of a moment until it becomes a memory" - Dr Seuss



Assalamualaykum,

Waktu zaman SMP dulu, zaman nya kau tergila-gila dengan dunia fashion. Benar-benar aku menunggu tiga minggu untuk bisa dapatin info ter-gress kala itu dari majalah fashion. Iya majalah nya zaman itu terbit nya setiap tiga minggu sekali, otomatis belum cepat update nya sampai di kami para abege 90an 😁. Kalau kamu yang seumuran ehehe..kalau lihat barang-barang ini pasti jadi nostalgia deh dengan masa lalu nya.

Barang fashion ini ada yang kembali hits lagi lho di zaman milenial ini. Nah apa saja sih fashion items 90's nya? 

1. Sepatu brand Doc Marten

Pic from Google - www.cilyainwonderland.id

Masih inget banget pas sepatu Dr Martens ini hits banget, harga nya lumayan saat itu, aku mau beli pun sama Papa aku ditanya untuk apa? Secara aku ini suka yang girly-girly, kok tiba-tiba suka sama sepatu yang model boots seperti itu. Sepatu ini sering banget dipakai sama para anak punk atau anak band zaman aku SMP dulu, dan aku bahagia pas dapat sepatu ini. Waktu itu lagi musim musik nya Green Day.. ahaha. Kenangan banget deh. 
Sekarang Aku punya juga koleksi sepatu model Dr Marten ini di rak sepatu aku dan kalau lagi traveling suka aku pakai. 


2. Kaos Sabrina

Pic from Google - www.cilyainwonderland.id


Blouse Sabrina dengan lengan 3/4 ini di tahun 90an merupakan favorit para gadis abege lho. Salah satu nya aku 😅. Kaya nya seksi saja pake ini karena potongan di bagian atas nya yang model setengah bahu. Biasanya aku paduin dengan rok A line atau celana jins dengan potongan pinggang nya diatas perut...berasa kece dan anak gaul lah pokoknya 😆😆.


3. Dress baby Doll

Pic from Pinterest - www.cilyainwonderland.id

Dress Mini Doll ini juga favorit aku, berasa cute, girly. Nah Mini Dol dengan panjang dress nya diatas lutut, biasanya aku paduin dengan pakai sepatu Dr Marten aku. Terlihat fashionable banget, macho tapi girly..



4. Jumpsuit

Pic from Pinterest - www.cilyainwonderland.id


Aku punya Jumpsuit celana, dulu zaman aku bilangnya celana bengkel. Motif nya ada yang polos dan ada yang bercorak floral. Lalu ada yang cutting nya lurus, ada juga yang model cut bray. Aku punya semua nya ahaha...
Baju terusan celana ini dulu nya hits banget dan sekarang pun kembali hits di kalangan para abege milenial


5. Kemeja Flanel Kotak-Kotak dari brand Stussy

Pic from Pinterest - www.cilyainwonderland.id

Brand Stussy ini digemari banget sama anak muda era 90an. Kalau ngga Stussy kayanya ngga keren 😅. Kemeja flanel ini ngga cuma kaum adam yang suka, kaum hawa pun suka, biasanya pakai nya untuk outer, jadi dalam nya pakai kaos, baru luaran nya kemeja Stussy dengan tidak di kancing.


Ada yang koleksi ke lima fashion items era 90an ini? Acuung ehehehe..




💗 Cilya 💗
Mompreneur, Blogger, Happy Mom & Happy Wife

  





Fashion, fashion hijab, Fashionable, Fashion blogger, Fashion daily, Fashion hijabers, Fashion icon, Fashion indonesia, Fashion magazine, Fashion news, Fashion ootd, Fashion show, Fashion style, Fashion vlogger, Fashion vlogger indonesia, Fashion blog, Fashion blogger indonesia, Fashion blogger hijab, Beauty healthy, Beauty inside, Beauty influencer, Beauty journal, Beauty enthusiast, Beauty blogger, Beauty, Beauty blogger indonesia, Beauty blogger hijab, Beauty blogger indo

Cerita Masa Kecilku Bersama Komik Candy-Candy

Tidak ada komentar

Cerita Cantik Masa Kecil Ku Bersama Komik Manga Candy-Candy


"I'm so thankful I had a childhood before technology took over"



Assalamualaykum,

Ada disini yang dulu masa kecilnya suka baca komik? Komik manga itu pas jaman aku kecil dulu hits banget. Di toko buku pasti isi nya berseri-seri komik manga yang isi cerita nya bikin nagih. 
Aku sampai koleksi beberapa seri komik manga dengan beberapa judul yang berbeda. Di kamar aku dipenuhi tumpukan komik ahaha..

Sekarang ngga tahu deh komik nya ada dimana ehehe...pas sudah menjelang abege, hobby bacanya sudah berubah, jadi suka majalah remaja yang isi nya seputar make up dan fashion. Jadi sudah lupa deh tuh dikemanain sama mama aku itu tumpukan komik manga ku. Padahal waktu masih usia SD itu, kalau lecek saja komik aku, atau ada berubah posisi tumpukan nya, aku pasti tanya ke mama aku siapa yang habis baca atau ada yang pinjam kah dan lain-lain ahahha..segitunya ya kan **tepok jidat.


===== BACA JUGA: "Menjelajah Buku di Toko Buku" =====


Diantara komik favorit ku, yang paling ingat di hati adalah komik "Candy-Candy". Ada yang tahu? Wow ketahuan kan ya angkatan berapa 😆😆.

Pic from Google


Waktu jaman SD sih belum terlalu tahu ya soal cinta-cinta-an, apalagi soal beratnya hidup dan berpisah dari orang yang kita cintai (baca: pacar). Tapi aku tetap saja suka kebawa suasana. Suka ketawa sendiri, suka nangis sendiri..yaa kaya kalau kita lagi nonton drama Korea lah 😁. Cuma karena dulu masih belum paham, habis kebawa suasana sedih eh terus besoknya sudah lupa lagi. Beda kalau sudah dewasa kaya sekarang, nonton Drakor saja baper nya berhari-hari😅.

Kenapa aku suka Candy-Candy? Selain cerita nya yang seru, juga aku suka dengan gaya fashion style nya Candy dan tokoh-tokoh di dalam nya. Style fashion ala Eropa yang classic berpadu dengan fashion yang simple dan feminim.

Seperti Long Dress dengan potongan A-line dengan garis pinggang, outer atau jacket dengan cutting tegas di bagian pinggang. 
Rata-rata, gaun atau tops yang di pakai oleh Candy adalah pakaian ala Victorian, dimana pada bagian bahu nya berpotongan menggembung. 

Pic from Google


Apalagi rambut nya Candy yang di gambarkan seperti bintang film cilik tahun 70an yaitu Shirley Temple, bergelombang ikal yang membuat nya terlihat cantik. Mata nya yang besar dan memiliki bola mata berwarna hijau dan frekless di wajah, membuat tokoh Candy ini semakin menggemaskan. 

Yang membuat paling aku tunggu-tunggu dari komik Candy-Candy ini adalah kisah hidupnya. Aku tuh berharap ending nya, si Candy yang Yatim Piatu ini, memiliki a happy life. Selain itu juga penasaran sama, siapa sih jodoh nya si Candy ini ehehe..
Siapa saja tokoh pria di dalam kehidupan nya? Ada Albert, Anthony dan Terry. Pokoknya ending nya, Candy akhirnya bertemu dengan cinta sejati nya yang ternyata adalah cinta pertama nya..so sweet 💓💓.

Pic from Google


Aku merasa beruntung karena jaman aku kecil belum kenal dengan teknologi, aku menikmati keseruan baca komik, hunting komik dan megkoleksi nya. Belum tahu youtube, belum tahu pub-g, dan lain-lain seputar teknologi kegemaran anak-anak jaman milenial ini.

Kira-kira, masih adakah komik manga di jaman now ini? Dan apakah ada anak milenial yang koleksi komik manga seperti Candy-Candy? Anak aku saja ngga suka koleksi atau baca komik ehehe..yess jaman sudah berubah.

Nah, apa masa kecil mu yang kamu ingat? Sharing dong di kolom komentar 😉




💗 Cilya 💗
Mompreneur, Blogger, Happy Mom & Happy Wife
  





Fashion, fashion hijab, Fashionable, Fashion blogger, Fashion daily, Fashion hijabers, Fashion icon, Fashion indonesia, Fashion magazine, Fashion news, Fashion ootd, Fashion show, Fashion style, Fashion vlogger, Fashion vlogger indonesia, Fashion blog, Fashion blogger indonesia, Fashion blogger hijab, Beauty healthy, Beauty inside, Beauty influencer, Beauty journal, Beauty enthusiast, Beauty blogger, Beauty, Beauty blogger indonesia, Beauty blogger hijab, Beauty blogger indo

Channel Favorit Fashion Dan Beauty Di Youtube

19 komentar

"Always have fun with Fashion. Dress to Entertain Yourself" - Betsey Johnson







Assalamualaykum,

Halo Fashion Lover...Kita bahas soal channel youtube favorit yuk. Aku ada dua channel youtube mengenai Fashion juga Beauty yang menjadi favorit aku. Aku paling sering lihat youtube channel nya dari FIMELA Network, Female Daily Network untuk lokal nya dan Who What Wear untuk channel luar negeri nya.

FIMELA Network




Channel satu ini sering membahas mengenai seputar fashion juga beauty dan juga lifestyle. Aku juga suka baca web blog nya dari tahun 2014. Jadi FIMELA sudah menjadi salah satu situs portal favorit aku untuk mencari tahu tentang dunia fashion juga beauty. 
Aku suka ulasan mengenai fashion nya dan beberapa liputan fashion show nya. Tapi aku lebih suka lihat liputan atau pas lagi ada talkshow live dengan Fashion infuencer. Ulasan untuk fashion nya lebih asyik pembahasan nya sih menurut aku di FIMELA ini.


Who What Wear



Pertama kali tahu Who What Wear adalah dari blog nya tahun 2012. Aku suka baca artikel update liputan fashion show dari para designer kenamaan. Terus aku sampai beli buku nya juga di salah satu toko buku yang jual buku import. Ternyata Who What Wear punya situs channel nya di Youtube. 
Dari sini lah aku jadi tahu trend fashion diluar dan karya terbaru dari para designer dunia yang terkenal itu. 

Aku suka beberapa video yang menampilkan mix n match fashion from top to toe or ootd from influencer fashion di luar sana. Di Who What Wear pun suka ada style tips nya, yang Do and Dos wearing a fashion. Aku pengen banget buat video style tips nya versi muslimah Indonesia nya. Belum terealisasi ahaha...video sudah banyak tapi masih belum percaya diri saja untuk di upload. Masih editing video nya amatiran jadi kurang pede saja ehehe.


Female Daily Network




Kamu para beauty lovers pasti sudah tahu kan Female Daily? Atau ada yang belum tahu? Female Daily adalah situs portal yang membahas mengenai dunia per-beauty-an, mulai dari mengulas skincare, make up sampai tutorial makeup juga di ulas disini. 
Kalau ada keluaran skincare baru, aku pasti suka search review nya di Female Daily Youtube Channel nya. Ulasan nya detail dan jujur banget lho..sudah gitu pembahasan nya pakai bahasa yang 'renyah' jadi aku suka saja lihat nya.
Aku terinspirasi buat video youtube itu ya dari keseringan lihat youtube nya Female Daily ini..


Kalian juga pasti punya juga kan beberapa channel favorit kalian yang sering menampilkan live talk show di channel youtube nya. Media sosial sekaramg memang memberikan banyak kemudahan untuk bisa mengakses banyak informasi yang menarik, dan kita bisa jadi tahu berita ter-update yang ada. Tinggal kita nya yang perlu menyaring positive dari berita yang kita dapatkan, kita baca dan yang kita simak. 

Ada yang tertarik buat youtube channel sendiri? Kalau habis buat dan selesai di editing, jangan lupa untuk segera di upload ehehe. Jangan kaya aku nih, numpuk video jadi nya men'Jamur' ahaha...

Ok..have a nice day ya semua 😊







💗 Cilya 💗
Mompreneur, Blogger, Happy Mom & Happy Wife
  





Fashion, fashion hijab, Fashionable, Fashion blogger, Fashion daily, Fashion hijabers, Fashion icon, Fashion indonesia, Fashion magazine, Fashion news, Fashion ootd, Fashion show, Fashion style, Fashion vlogger, Fashion vlogger indonesia, Fashion blog, Fashion blogger indonesia, Fashion blogger hijab, Beauty healthy, Beauty inside, Beauty influencer, Beauty journal, Beauty enthusiast, Beauty blogger, Beauty, Beauty blogger indonesia, Beauty blogger hijab, Beauty blogger indo



5 Inspirasi Fashion Di Drama Korea

20 komentar

5 Inspirasi Fashion Di Drama Korea


"It's not about brand, it's about style"





Assalamualaykum, 


Halo Annyeong Haseyo? Chal chinaeseumnida (Halo Apa kabar ? Kabar baik).
Siapa penggemar Drama Korea disini? Angkat tangan nya 🙋🙋...

Kalau aku jangan ditanya, Walau aku cuma suka nonton saja dan tidak pernah hafal nama-nama artis Korea, aku tetap menikmati episode per episode nya.. Hanya satu artis Korea yang aku hafal yaitu Gong Yoo 💖💖.

Aku lebih suka nonton drama Korea dibanding Telenovela apalagi film India ahaha. Padahal waktu aku kecil, jaman SD dan SMP suka dicekokin deh tuh Telenovela dan film-film India sama mama aku ahaha..

Ok..bicara soal film drama Korea, kali ini yang mau aku bahas bukan review salah satu film drama Korea ya. Kali ini aku mau bahas mengenai style fashion nya di film drama Korea. Kenapa aku suka sama drama Korea ya selain cerita nya yang kebanyakan romantis, lucu, aku juga suka lihatin style fashion para pemeran di dalam film drama Korea tersebut. Baik style fashion aktor laki-lakinya dan juga wanita nya. Lebih bisa di adaptasi dengan budaya kita sih menurut aku karena masih sesama Asia, dibanding film telenovela dan film India 😄.

1. Coat 



Sering kan lihat para pemain-pemain drama Korea yang pakai long coat gitu. Iklim disana cenderung dingin, jadi mereka sering banget gaya fashion nya memakai long coat gitu. Cek deh style nya Kim Go Eun di Drama Korea 'Goblin'. Simple but always look stylish right?



2. Oversized or Long Sleeve Sweater Dress



Baju Hong Seol Cheese in the trap bisa menjadi salah satu inspirasi kamu. Atasan nya bisa knit atau juga sweater yang oversized atau panjang. Bagi kamu yang memiliki tubuh mungil, cocok pakai ini agar tubuh mu terlihat lebih berisi 


3. Long High Waist skirt



High waisted itu adalah style dimana garis pinggang nya lebih tinggi dari rok biasa. Biasanya rok model ini, gars pinggang nya akan sedikit berada di atas perut. 


4. Dress Korean Style



Nah biasanya yang girly-girly pasti suka dengan style yang satu ini nih. Dres dengan cutting yang simple bahkan cenderung terlihat seperti tahun era 70an dengan corak bunga-bunga kecil.


5. Sneakers vs Boot

Memang high heels hampir mendominasi di setiap film apapun, karena wanita yang pakai high heels terlihat more sexy. Kalau di drama Korea, kamu akan lebih sering melihat sneakers dan juga sepatu booth. 


Dari lima inspirasi diatas, mana style inspirasi kamu? Karena drama Korea bukan saja hanya memberikan hiburan bagi aku, tapi juga memberikan inspirasi di style fashion nya juga, that's why I Love Drama Korea 💗💗. 
Gimana tertarik untuk mencoba style fashion diatas?





💗 Cilya 💗
Mompreneur, Blogger, Happy Mom & Happy Wife
  





Fashion, fashion hijab, Fashionable, Fashion blogger, Fashion daily, Fashion hijabers, Fashion icon, Fashion indonesia, Fashion magazine, Fashion news, Fashion ootd, Fashion show, Fashion style, Fashion vlogger, Fashion vlogger indonesia, Fashion blog, Fashion blogger indonesia, Fashion blogger hijab, Beauty healthy, Beauty inside, Beauty influencer, Beauty journal, Beauty enthusiast, Beauty blogger, Beauty, Beauty blogger indonesia, Beauty blogger hijab, Beauty blogger indo

Penutup MUFFEST 2019, Hadirkan Ragam Busana Muslim

15 komentar

Penutup MUFFEST 2019, Hadirkan Ragam Busana Muslim



Assalamualaykum,

Hello..back with me again. Kali ini aku mau sharing fashion show terakhir di MUFFEST 2019 dari fashion show nya para dedengkot nya designer di tanah air Indonesia. Siapa yang tidak kenal Deden Siswanto, Ivan Gunawan, Khanaan Shamlam dan Saffana? Diujung perhelatan Muslim Fashion Festival 2019 tadi, ditampilkan koleksi dari 4 designer ini sebagai penutup dari selesai nya MUFFESt 2019 di Jakarta Convention Centre (JCC).

Cuss deh lihat koleksi terbaru nya persembahan dari ke-empat designer ini. 

Deden Siswanto



Deden Siswanto terkenal dengan signature etnik sarung nya. Aku suka lihat karya-karya nya. Kalau kamu pakai koleksi dari Kang Deden, kamu tetap akan terlihat modis kok tanpa terlihat 'Kuno' karena memakai kain-kain ethnik. 

Di Muffest 2019 ini, Deden Siswanto menampilkan 10 koleksi terbaru nya yang kali ini mengangkat tema The "Last Treasuresdan". Deden Siswanto terinspirasi dari perempuan Muslim eropa Timur. Material yang digunakan adalah dari bahan denim







Hijab Mandjha by Ivan Gunawan


Kali ini adalah keberapa kali nya Ivan Gunawan ikut partisipasi dalam pagelaran Fashion Show di Muffest 2019. Untuk tahun ini, Ivan Gunawan memilih warna hitam dan gold sebagai warna dasar dari rancangan nya. Aku suka banget sama rancangan nya yang tadi ditampilkan...mau punya satu euy ehehe.

Ivan gunawan bermain payet yang blink-blink, bordir juga aksen ruflle di beberapa koleksi nya. Total ada 8 koleksi yang ditampilkan, empat koleksi untuk pakaian pria dan empat untuk koleksi pakaian muslim wanita.





--------- BACA JUGA ---------
                          Tokopedia Turut Serta Dalam Ajang Muffest 2019


Khanaan Shamlan



Khanaan adalah salah satu designer lulusan Esmod yang kali ini menampilkan koleksi ready to wear yang mengambil tema Dimah yang artinya adalah hujan yang jatuh dengan lembut tanpa gemuruh. 
Warna yang dipilih berwarna peach, nude abu-abu, hijau serta warna kuning keemasan. 
Saya suka lihat cutting nya yang halus sehingga memberikan kesan lembut serta pemilihan material yang pas yaitu sutera membuat ke 12 koleksi nya kali ini tambah menawan.






Saffana



Safana adalah designer asal Surabaya yang kali ini menampilkan 12 koleksi nya di Muffest 2019. Waktu pas giliran Saffana tampil, aku agak kaget sih..soalnya tampilan panggung awal nya agak horor 😅😅. Diawali dengan muncul nya asap, terus lagu nya yang mendukung banget ke-horor-an kemunculan dari para model-model yang membawakan koleksi nya. Ditambah lagi, pakaian yang ditampilkan berwarna putih dengan turban di kepala..
Sukses lah buat terkaget-kaget 😂. 






Akhirnya Muslim Fashion Festival 2019 pun berakhir. Setiap tahun nya semakin banyak para designer baru lahir dengan koleksi signature mereka yang bagus-bagus. Semoga industri fashion mode di Indonesia bisa berkembang sampai kancah mancanegara.

See you next year Muffest 2020.






💗 Cilya 💗
Mompreneur, Blogger, Happy Mom & Happy Wife 











Fashion, fashion hijab, Fashionable, Fashion blogger, Fashion daily, Fashion hijabers, Fashion icon, Fashion indonesia, Fashion magazine, Fashion news, Fashion ootd, Fashion show, Fashion style, Fashion vlogger, Fashion vlogger indonesia, Fashion blog, Fashion blogger indonesia, Fashion blogger hijab, Beauty healthy, Beauty inside, Beauty influencer, Beauty journal, Beauty enthusiast, Beauty blogger, Beauty, Beauty blogger indonesia, Beauty blogger hijab, Beauty blogger indo